Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Acara Perpisahan di SD Negeri 6 Yehembang

    Senin, 11 Oktober 2021. Sunyinya pagi pecah oleh nada dering Whatsapp. Aku pun terbangun membuka  mata yang masih rapat. Perlahan aku buka pesan itu, pesan yang membawa perpisahan dan pertemuan. Surat Undangan pengambilan SK Mutasi bagi guru dan kepala sekolah se-kabupaten Jembrana. 

    Rasa senang dan sedih bercampur jadi satu. Senang karena kemungkinan akan mendapat tugas baru yang lebih dekat dari rumah dan sedih karena harus berpisah dengan sekolah lama (SDN 6 Yehembang), tempatku mengajar sejak aku diangkat menjadi CPNS tahun 2014 lalu. Tetapi semua harus dijalani, karena pertemuan dan perpisahan adalah hal yang wajar.

    Betempat di Gedung Auditorium Pemkab Jembrana, saya dan rekan guru lainnya menerima SK mutasi. SDN 3 Baluk adalah tempat tugasku yang baru. 

    Mutasi Guru

    Sebagai bentuk perpisahan, maka pada tanggal 16 Oktober 2021, saya dan warga SDN 6 Yehembang melaksanakan acara perpisahan. Pertama, saya melakukan perpisahan kepada seluruh siswa SDN 6 Yehembang. Semua siswa dikumpulkan dilapangan. Diawali dengan arahan dari Ibu Kepala Sekolah dan dilanjutkan dengan sedikit pesan dan kesan dari saya. Pada kesempatan ini juga dilaksanakan acara perkenalan guru baru, Bapak I Putu Eka Wira Atmaja, S.Pd. Acara diakhir dengan pemberian kenang-kenang dari siswa kepada saya.

    Perpisahan guru

    "Semoga anak-anak SDN 6 Yehembang tetap semangat untuk belajar. Jangan pernah menyerah untuk mencoba hal baru. Selalu patuhi nasehat dan bimbingan Bapak/Ibu guru."

    Setelah acara perpisahan dnegan siswa, acara dilanjutkan dengan perpisahan dengan dewan guru, staf, dan komite sekolah. Acara dilakukan di ruang kelas 6. 

    Perpisahan guru SDN 6 Yehembang

    Acara dimulai dengan pembukaan dan sambutan dari Ibu Kepala Sekolah. Dilanjutkan dengan kesan dan pesan dari saya. Kemudian diteruskan dengan kesan dan pesan dari Bapak I Putu Eka Wira Atmaja, S.Pd. selaku guru baru. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak Ketua Komite. 

    SDN 6 Yehembang

    Acara ditutup oleh Ibu kepala sekolah dan diakhiri dengan pemberian kenang-kenangan dari sekolah kepada saya yang diserahkan oleh Bapak Ketua Komite SDN 6 Yehembang.

    "Terima kasih atas segala pengalaman yang telah diberikan kepada saya, selama kurang lebih 7 tahun mengabdi di SDN 6 Yehembang. Mohon maaf bila ada kesalahan yang saya lakukan. Semoga ke depan SDN 6 Yehembang menjadi sekolah yang lebih maju lagi."

    SDN 6 Yehembang


    "Jika pertemuan adalah awal dari perpisahan, maka perpisahan adalah awal dari keindahan dalam pertemuan yang selanjutnya."

    Walaupun sudah tidak bersama lagi, tetapi persahabatan dan persaudaraan akan tetap di hati. Selamat tingal SDN 6 Yehembang, sampai jumpa dalam kegiatan pendidikan yang lainnya.

    Untuk dikenang.

    I Wayan Ardika
    I Wayan Ardika Saya adalah Seorang Guru Sekolah Dasar dan Konten Kreator. Melalui Blog ini, saya ingin terus belajar sambil berbagi.

    Post a Comment for "Acara Perpisahan di SD Negeri 6 Yehembang"